Inhu canangnews.com - Wakil Bupati Indragiri Hulu, Ir. H. Hendrizal, M. Si menghadiri Anti KARHUTLA Fun Run 5K 2025. Bertempat di Mapolres Inhu Rengat. Minggu(13/4) pagi
Kegiatan ini di tajah oleh Polres Inhu dengan Tema "Melindungi Alam, Menjaga Kebersamaan/ Melindungi Tuah Menjaga Marwah"
Tampak Hadir juga, Pj. Sekda Kab. Inhu, Ketua DPRD Kab. Inhu, Forkopimda, dan Kepala OPD dilingkungan Pemkab Inhu.
Dalam sambutannya Kapolres Inhu AKBP Fahrian Siregar, S.I.K., M.Si, Mengatakan Bahwa Kegiatan Karhutla Fun Run Yang Kita Laksanakan Hari Ini Adalah Gagasan Bapak Kapolda Riau Yang DiLaksanakan Serentak Di 12 Kab / Kota Di Prov Riau.
Selanjutnya Kegiatan Karhutla Fun Run Yang Kita Laksanakan Hari Ini Selain Bertujuan Menjaga Kesehatan Kita Semua. Juga Sebagai Bentuk Kampanye Publik Terkait Karhutla Di Prov Riau . Sebagai Contoh Tidak Membuka Lahan Dengan Cara Membakar. Sebagai Publik Awarness Kepada Kita Semua Akan Bencana Karhutla.
Kapolres Inhu juga mengatakan Kami Telah Menyiapkan 100 Lebih Bibit Pohon. Silahkan di Bawa Tanaman Tersebut Untuk Nantinya Ditanam Di Pekarangan Rumah Ataupun Lingkungan Sekitar Kita. Yakinlah Setiap Pohon Yang DiTanam Tentunya Adalah Sumber Pemberi Oksigen Bagi Kita Semua Bahkan Anak Cucu Kita Kelak.
Wabup Hendrizal di dampingi Kapolres Inhu dan Ketua DPRD Inhu, Pj. Sekda serta Forkopimda melepas kurang lebih 100 peserta Fun Run 5 K dengan Rute Start Mapolres Inhu - Jl. Ahmad Yani - Jl. Jendral Sudirman - Jl. Hang Lekir - Jl. Narasinga - Jl. Sultan Ibrahim - Jl. Agus Salim - Jl. Bupati Tulus - Jl. R. Suprapto - Jl. Melur - Mapolres Finish.
Usai melepas peserta Fun Run Wabup Hendrizal dan Kapolres Beserta Forkopimda bertolak menuju Taman Buih Rengat untuk Penanaman Pohon.
Selanjutnya kegiatan diakhiri dengan pemberian Hadiah Utama Doorprize, 2 Unit Sepeda Motor Listrik, 2 Unit Sepeda Gunung, 2 Unit Kulkas.,warta/ti. ( Hartati S )