Penuhi Janji, Bupati John Kenedy Azis Shalat Jumat Perdana di Masjid Nurul Haq Pasa Baru, Sunua Barat

0
Padang Pariaman, CanangNews - Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) melaksanakan Shalat Jumat perdana sejak dilantik menjadi bupati di Masjid Nurul Haq, Korong Pasa Baru, Nagari Sunua Barat, Kecamatan Nan Sabaris. Jumat (7/3/2025).

Dalam kata sambutannya, JKA menjelaskan, dia memilih Masjid Nurul Haq sebagai pemenuhan atas niat/janjinya untuk bersilaturahmi dan Shalat Jumat berjamaah dan sekaligus untuk memberikan bantuan pendingin ruangan berupa satu unit AC untuk masjid. 

"Ini adalah shalat Jumat perdana yang ambo lakukan di Padang Pariaman semenjak dilantik sekalian menyampaikan niat ambo untuak masjid," ujarnya.

JKA juga menyinggung soal masalah sosial kemasyarakatan yang terjadi seperti kekerasan seksual terhadap anak, peredaran narkoba, kekerasan dan kasus kriminalisasi dan penyakit masyarakat lainnya. "Narkoba ini menjadi musuh utama kita," katanya menegaskan.

Walinagari Sunua Barat Sukardi Syukur menyambut baik kedatangan Bupati JKA yang menyempatkan diri untuk melaksanakan shalat Jumat Berjamaah di Masjid Nurul Haq. 

"Bupati kita ini adalah orang Sunua Barat, khususnya Korong Pasa Baru. Kita ucapkan terima kasih kepada Pak Bupati JKA telah memilih Sunua Barat dan Masjid Nurul Haq sebagai masjid kunjungan perdana Jumat," ulasnya.

Silaturahmi dan Shalat Jumat berjamaah, JKA didampingi oleh Wakil Bupati Rahmat Hidayat  Sekretaris Daerah Rudy Repenaldi Rilis serta dihadiri oleh seluruh pengurus masjid, ninik mamak serta jamaah yang hadir. (*/ZT)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top