Parikmalintang, CanangNews - Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman akan merayakan hari jadinya yang ke-192 tahun, Sabtu 11 Januari 2025 mendatang.
Guna memeriahkan kegiatan tersebut saat ini beberapa persiapan terus dimatangkan dengan rapat persiapan Hari Jadi Kabupaten (HJK) Padang Pariaman, Selasa (17/12/2024). Rapat dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Padang Pariaman Rudy Repenaldi Rilis didampingi sejumlah asisten dan staf ahli.
Dalam rapat itu, Rudy mengajak seluruh jajaran perangkat daerah di lingkungan Pemkab Padang Pariaman agar mempersiapkan secara optimal peringatan HJK Padang Pariaman ini.
“Kepada perangkat daerah kita minta agar berpartisipasi aktif menampilkan produk unggulannya masing-masing melalui stand expo yang akan kita gelar nantinya,” pintanya.
Menurutnya, untuk memeriahkan peringatan HJK Padang Pariaman mendatang pihak panitia akan menyediakan sebanyak 26 stand, termasuk diperuntukkan bagi kalangan UMKM yang berminat menampilkan produk unggulan masing-masing.
Untuk memaksimalkan persiapan peringatan HJK Padang Pariaman, Rudy mengajak aparatur sipil negara (ASN) berpartisipasi aktif mengikuti kegiatan gotong-royong (goro) bersama, termasuk goro di lingkungan Kantor Bupati Padang Pariaman.
“Kepada Pak Kabid Kominfo tolong berita persiapan tentang Peringatan HJK Padang Pariaman ini diupayakan agar bisa di update setiap hari. Kapan perlu beritanya kita viralkan setiap hari di seluruh media, sehingga dengan begitu masyarakat bisa mengetahui tentang adanya peringatan HJK ini,” terangnya. (*/ZT)