Kadinkes Aspinuddin: Mutasi dan Promosi Jabatan Hal yang Lumrah

0
.   Sertijab Kabid Yankes dan Kabid Kesmas 

Parikmalintang, CanangNews - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Padang Pariaman dr H Aspinuddin mengemukakan, promosi dan mutasi jabatan merupakan hal yang lumrah bagi aparatur sipil negara (ASN). Promosi dan mutasi bukanlah hak, melainkan amanah yang diberikan pimpinan untuk membantu tugas-tugasnya.

Pernyataan itu dikemukakan Kadinkes Dokter Aspinuddin usai memimpin kegiatan serah-terima jabatan (sertijab) dua kepala bidang (kabid) dan satu kepala puskesmas (kapus) di lingkungan Dinkes pada dua tempat, Senin (1/4/2024).

Sertijab pertama bertempat di Aula Dinkes, yakni Kabid Pelayanan Kesehatan (Yankes) dari dr Jasneli MARS kepada Pipit Yenita SST serta Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) dari Eva Trisna Murni SKM kepada Elia Munawwari SKM MKes.

Selanjutnya, Sertijab kedua bertempat di Aula Puskesmas Sicincin dari pejabat lama kepada Kepala Puskesmas Sicincin yang baru, drg Edi Karwono.

.         Sertijab Kapus Sicincin

Dokter Jimmi (sapaan akrab Aspinuddin) mengingatkan pejabat yang baru agar langsung bekerja dengan kemampuan maksimal guna mewujudkan visi dan misi kepala daerah di bidang masing-masing. 

"Khusus Kabid Yankes agar menyiapkan pembentukan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Public Safety Center (PSC) 119 yang sudah dirintis dan berjalan sejak tahun 2018. PSC 119 merupakan unit layanan Papa Tangkas Gada (Padang Pariaman Tanggap Kasus Gawat Darurat) yang diberikan secara gratis," ujarnya. 


Sedangkan Kabid Kesmas dia tugaskan segera menyiapkan berkas dan dokumen balita stunting untuk bahan pertemuan Bupati Suhatri Bur dengan Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin yang dijadwalkan tanggal 30 April 2024 di Jakarta. "Pertemuan ini sangat penting untuk meyakinkan dan memperoleh pengakuan, pihak kementerian bahwa angka stunting di Kabupaten Padang Pariaman (9,8%) sudah jauh di bawah rata-rata nasional,' katanya lagi.  

Sementara kepada Kapus Sicincin Edi Karwono, Aspinuddin yang pernah memimpin beberapa puskesmas selama 18 tahun sebelum jadi Direktur RSUD dan Kadinkes meminta agar meningkatkan layanan menjadi lebih baik lagi dengan menciptakan berbagai inovasi. 

Menanggapi permintaan Kadinkes, Edi Karwono yang sebelumnya telah mengepalai empat puskesmas menyatakan siap. Pria asal Banyuwangi - Jawa Timur ini mengungkapkan beberapa langkah yang akan dia lakukan bersama jajaran Puskesmas Sicincin. (ZT)



Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top