Dapat Dukungan Penuh, Tokoh Masyarakat Sungai Geringging : Muhammad Gadaffi Sangat Berpeluang Sebagai Anggota DPR RI

0

Muhammad Gadaffi saat berfoto bersama Tokoh Masyarakat Sungai Geringging

 


Pd Pariaman-Muhammad Gadaffi sangat berpeluang di pemilihan umum calon Anggota DPR RI pada 2024 mendatang. Hal itu merupakan pandangan masyarakat Sungai Geringging pada cucu tertua mantan Bupati Padangpariaman, Anas Malik tersebut.


Tokoh masyarakat Sungai Geringging Riki Wali menilai, Gadafi sangat berpeluang maju di Pemilu Legislatif pada 2024 mendatang, karena keluarga Anas Malik sangat banyak di Sungai Geringging dari keluarga Majo Basa mendukung penuh.


"Cucu tertua Anas Malik, mengabdi untuk kampung halaman, kita berharap beliau sering pulang kampung. Perhatikan kampung baik buat sanak maupun masyarakat sungai geringging khususnya. Keluarga kompak dan tidak akan terpecah pecah," kata Riki, Rabu (25/10/2023).


Ia sebut, Teuku Muhammad Gadaffi, SH, Caleg DPR RI dapil Sumbar 2 nomor urut 3 dari Partai Demokrat.


"Gadaffi siap mengabdi untuk kampung halaman sebagaimana pesan kakeknya Anas Malik agar ia menjadi orang yang berguna bagi keluarga dan kampung halaman. Terjun ke politik karena ingin berbakti sekaligus melanjutkan trah Anas Malik," katanya.


Dilain kesempatan, Muhammad Gadaffi memberi donasi ke Masjid Darussalam Pasar Sungai Geringging sebesar Rp 1,5 juta saat acara Maulid Nabi.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top