INHU canangnews.com - Sambutan antusias diterima Bupati Indragiri Hulu Rezita Meylani saat hadiri halal bi halal bersama ratusan guru yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Batang Cenaku, di Halaman Kantor Korwil Disdikbud Batang CenakuRabu (17/5/2023).
Turut mendampingi bupati, beberapa kepala dinas dan pejabat di lingkup Pemkab Inhu. Tampak hadir juga, Ketua PGRI Inhu Eka Satria, Camat dan unsur forkopimcam.
"Berada bersama bapak dan ibu guru merupakan suatu kehormatan. Bagi saya, menjadi seorang guru adalah pengabdian tugas yang sangat mulia," tutur Bupati Rezita membuka sambutannya.
Rezita juga menyampaikan rasa hormat dan terimakasih sekaligus penghargaan atas dedikasi, komitmen serta segala ikhtiar yang telah dilakukan oleh para guru.
"Terlebih dalam beberapa tahun terakhir para guru berupaya melalui tantangan berat atas perubahan akan situasi dan kondisi dan sistem belajar mengajar akibat dampak covid 19," ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Rezita juga mengungkapkan bahwa perlu dipahami oleh para pendidik bahwa generasi saat ini merupakan generasi milenial yang begitu akrab dengan perkembangan teknologi.
Karenanya, PGRI yang merupakan organisasi profesi ddapat terus berperan dalam menggerakkan para guru dan pendidik menjadi lebih profesional.
Saat ini, lanjut Rezita pemerintah daerah melalui dinas perpustakaan telah membuka kelas pembelajaran bahasa asing.
"Jadi, kepada bapak ibu jika ada anak didik kita yang berminat bisa datang dan daftarkan ke perpustakaan," katanya.
Menjadi akhir rangkaian acara hari itu, penyampaian tausiah oleh Ustad Rusman Nasution.
Usai acara, ratusan guru yang hadir dalam halal bihalal itu langsung mendekati Bupati Rezita yang minta berfoto selfi dengan bupati perempuan termuda di Indonesia Sumber : Tim Prokompim Setda Inhu, 2023- rol