Optimalkan Peran Milineal, FIM PII Wilayah Riau Jalin Kerjasama Dengan Karang Taruna Provinsi Riau

3 minute read
0

Ketua FIM PII Wilayah Riau, Ir. Ulul Azmi ST.,IPP bersama Ketua Karang Taruna Provinsi Riau, M. Andri, ST (foto : uncu)

 


Canangnews - Guna lebih mengoptimalkan peran kaum millenial, Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau menjalin kerjasama dengan Karang Taruna Provinsi Riau, bertempat di Pekanbaru, Minggu, (26/02/2023).


Agenda silaturrahmi ini dilakukan untuk membentuk gerakan milineal Riau yang peduli terhadap sosial kemasyarakatan, pendidikan dan juga hal positif lainnya.


Acara jalin silaturrahmi ini dihadiri langsung oleh Ketua Karang Taruna Provinsi Riau M. Andri, ST beserta jajaran, Ketua Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau Ir. Ulul Azmi,ST.,IPP, turut hadir Kepala Bidang Pertanian, Peternakan dan Kehutanan FIM PII Wilayah Riau Insanul Rahman, SP. 


Pada kesempatan silaturrahim dan kerjasama ini, nuansa penuh santai dan kekeluargaan tampak terlihat, seyogyanya dua orang sahabat yang membicarakan program-program untuk kemajuan NKRI dan Provinsi Riau kedepannya.


M. Andri, Ketua Karang Taruna Provinsi Riau menyambut baik jalin silaturrahmi ini, dilakukan oleh dua lembaga yakni Karang Taruna Riau dan Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau.



"Ini adalah langkah awal, sebagai bentuk kita membangun sebuah jalan sebagai seorang milineal yang nanti banyak program-program kerja, terutama bidang sosial kemasyarakatan, pendidikan dan profesi yang bisa kita lakukan bersama. Sebab, di era saat ini kekompakan dan kebersamaan adalah fungsi utama untuk menggapai sebuah visi dan misi bersama, terutama di Provinsi Riau. Kita yang memiliki banyak potensi sumber daya manusia, sumber daya alam yang melimpah, tentunya kita sebagai milineal harus berperan supaya ini bisa dikelola dengan sebaik-baiknya. 


Saya merasa sangat akrab dengan Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau ini, dikarenakan saya merupakan seorang sarjana teknik yang banyak memahami tentang etika dan profesi insinyur, serta turut andil dalam pembangunan dan inovasi insinyur tentunya. 


Ini seperti saya masuk kedalam rumah sendiri. Harapannya, dengan kolaborasi ini bisa membuat dan melaksanakan garis-garis besar dan program bersama nantinya untuk kemasyarakatan terutama," ujar Andri.


Selanjutnya, Ir. Ulul Azmi,ST.,IPP selaku Ketua FIM PII Wilayah Riau menyampaikan, bahwa pertemuan dan silaturrahmi ini sudah lama di rencanakan dan dirancang, namun karena kesibukan masing-masing dan kegiatan yang berbeda satu sama lain, baru bisa terealisasi hari ini.


“Kami dari FIM PII Wilayah Riau mengapresiasi dan melihat sangat aktifnya dan masifnya pergerakan Karang Taruna di Provinsi Riau ini, dibawah kepemimpinan Ketua Abanganda M. Andri, ST tentu bisa memicu semangat bersama antara KT Provinsi Riau dan FIM PII Wilayah Riau dalam eksistensi positif mengembangkan profesi, sosial kemasyarakatan dan program lainnya," ujar Ulul Azmi, pemuda asli Pasaman ini.


Lebih lanjut, Ulul Azmi mengatakan, Perlu disadari bersama di era disrupsi sekarang ini, tentu setiap pihak atau elemen harus membangun komunikasi, silaturahmi dan juga kolaborasi, terutama antara para generasi muda, supaya tidak mudah termakan isu dan terprovakasi. Serta bersama-sama membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia, terkhusus untuk membangun Provinsi Riau sesuai dengan bidang dan sasaran masing-masing organisasi.


"Kami yakin dengan sinergi ini, semua yang kita programkan dalam organisasi masing-masing bisa berjalan dengan baik dan lancar dan memberikan efek positif untuk meningkatkan marwah masing-masing organisasi. Kami atas nama pimpinan dari Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau juga mengucapkan terimakasih sudah disambut sangat baik oleh Abanganda Ketua KT Riau beserta jajaran, dan perlu kita ketahui ini adalah semangat baru bagi kita bersama untuk mengembangkan sumber daya yang ada didalam masing-masing organisasi,” pungkas Ulul Azmi. (Unc)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top