Ditjend Imigrasi Beri Kemudahan Mengurus Paspor Lewat Aplikasi M-Paspor

Red
0

 

Foto bersama Pegawai Kantor Imigrasi kelas II Non TPI Agam dengan kanwil kemenkumham Sumbar /foto,nas


Bukittinggi, Canangnews - Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Agam, menggelar Sosialisasi Aplikasi Mobile Paspor ( M-Paspor )  yang dibuka oleh Kabid Perizinan dan Informasi keimigrasian Kanwil Kemenkumham  Sumbar Ezardy Syamsoe, didampingi kepala Imigrasi kelas II Non TPI Agam Adityo Agung Nugroho, kepala seksi Tekhnologi keimigrasian Indolas Rafflesia. Selasa (14/2/2023) di Hotel Grand Royal Denai Bukittinggi.


Ezardy Syamsoe, Kabid Perizinan dan Informasi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumatera Barat mengatakan, sosialisasi ini bertujuan, agar masyarakat mengenali tata cara , ketentuan peraturan dapat menggunakan dengan baik melalui aplikasi ,menyebarluaskan aplikasi tentang mobile paspor (m-paspor) dari Direktorat jendral ( Ditjend ) Imigrasi.


"Kita menghilangkan percaloan, pihak ketiga di Imigrasi.Imigrasi itu cukup mempermudahkan masyarakat dalam mendapatkan dokumen perjalanan keluar negeri,"ujarnya.


Suasana sosialisasiM-Paspor dari Kantor Imigrasi kelas II Non TPI Agam


Disampaikan, sistim izin tinggal foreigner(orang asing) juga dimudahkan dengan sistim elektronik, tidak harus lagi melalui tahapan -tahapan banyak petugas. Dengan hanya melalui handphone bisa dilakukan prosesnya.


" Dalam peningkatan pelayanan yang transparan dan akuntabilitas diciptakan dalam M-Paspor, cukup dengan menunjukkan dokumen telah diunggah dalam dokumen smartphone, kekantor imigrasi hanya mengambil antrian dalam foto pemohon,"jelasnya.


Menurut Ezardy, ditekankan integrasi DPR RI, efisien SDM, peningkatan kapasitas SDM dengan memenuhi standar SOP tentang Alur Proses Paspor Online Ni : IMI-0131.GR.01.01 Tahun 2021 Ditjend Imigrasi  launching aplikasi M-Paspor ini telah dilaunching dan dilakukan sejak 18 Februari 2022 lalu, dan dilakukan sosialisasi terus menerus sepanjang masyarakat masih membutuhkan informasi.


Ia menambahkan, dengan adanya aplikasi Mobile Paspor ini, masyarakat luas dapat menikmati dan kemudahan dalam mengurus paspor.Nantinya bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan bisa meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.


Acara itu turut dihadiri, Camat dan Lurah se Kota Bukittinggi, Dinas Dukcapil, dinas Pariwisata, Kesbangpol, Biro Travel, Kemenag Bukittinggi serta insan Pers Bukittinggi.


( KH )

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top