Launching GNBBI,Wapres Ma'ruf Amin Akan Berkunjung Ke Bukittinggi

Red
0
Rapat bersama OJK dan Perbankan untuk persiapan menyambut rombongan Wapres (foto,humko)


BUKITTINGGI, CANANG.news — Pemerintah Kota Bukittinggi gelar rapat  bersama Otoritas Jasa Keuangan ( OJK) siap menyambut kedatangan Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin dalam launching Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (GNBBI) di Pelataran Jam Gadang, Rabu (6/4/202).


Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, ditunjuk sebagai tuan rumah untuk launching kampanye bangga menggunakan produk Halal dan Buatan lokal Indonesia. Hal ini tentu menjadi kebanggaan bagi Pemerintah dan Kota Bukittinggi.


"Sebagai langkah awal, kita menggelar rapat bersama OJK dan perbankan, untuk menyambut kedatangan Wapres Ma’ruf Amin, Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan dan Menparekraf Sandiaga Uno, yang rencananya akan dilaksanakan pada 12 April 2022,” ungkap Erman.


Menurut rencana, kegiatan itu akan dipusatkan di Jam Gadang melibatkan ratusan UMKM. Pada waktu yang sama akan banyak program pemerintah pusat disosialisasikan.


"Kemungkinan kegiatan Wapres pada pukul 16.39 WIB selesai,selanjutnya akan mengunjungi kuliner halal dan sehat di Los Lambung Pasa Lereng ."urainya.


Sementara,Ketua Satgas UMKM OJK RI Pusat Ahmad Buchori menjelaskan, Wapres disamping itu juga Ketua Harian Komite Nasional Ekonomi Keuangan Indonesia.


"Selain melaunching Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia  juga akan meresmikan pengembangan keuangan syariah Indonesia atau PKSI di Sumbar untuk pertama kalinya sebagai pelopor di Indonesia,"paparnya.(Nas)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top