MTsN 3 Agam Raih Dua Penghargaan Lomba HAB ke-75

0


 

Agam, (Sumbar)-MTsN 3 Agam meraih dua penghargaan pada lomba peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-75 tahun 2021.

Lomba peringatan HAB ke-75 ini dilaksanakan sejak akhir 2020, dengan berbagai kategori perlombaan.

Kedua penghargaan itu dikategori lomba yang berbeda yaitu juara I cabang bulu tangkis dan juara II Humas Teraktif tingkat Kabupaten Agam.

Keberhasilan ini dimumkan dalam rangkaian kegiatan syukuran dan resepsi HAB ke-75, di MTsN 4 Agam, Rabu (27/1).

“Alhamdulillah, tahun ini kita masih bisa mendapatkan piagam untuk rangkaian lomba peringatan HAB Kemenag ke-75,” ujar Kepala MTsN 3 Agam, Desmawita, Kamis (28/1).

Dikatakannya, perolehan prestasi pada lomba HAB ini bukan yang pertama bagi MTsN 3 Agam, tapi tahun sebelumnya juga berhasil memperoleh penghargaan dalam kegiatan yang sama.

“Maka ke depan tentu MTsN 3 Agam harus semakin giat dan tidak terlena agar bisa meraih prestasi lebih baik setiap tahunnya,” sebut Desmawita

Menurutnya, prestasi ini diraih tidak terlepas dari pembinaan dan arahan yang diberikan Kakan Kemenag Agam, baik melalui kunjungan langsung maupun pimbinaan jarak jauh.

Dengan begitu, ia mengucapkan terimakasih kepada Kakan Kemenag Agam atas arahan yang diberikan, sehingga lembaga pendidikan yang dipimpinnya bisa terus mengukir prestasi ke depannya.

Usai menerima penghargaan itu, Desmawita menyerahkan sertifikat kepada masing-masing pemenang lomba, di MTsN 3 Agam yang berlokasi di Kecamatan IV Koto. (PN)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top