DPUTR Agam Perbaiki Gorong-gorong di Sitanang Kaciak

0


 

Agam, -DPUTR Kabupaten Agam perbaiki gorong-gorong yang telah lama rusak, di ruas jalan kabupaten di Sitanang Kaciak, Jorong Pasar, Nagari Batukambiang, Kecamatan Ampek Nagari.

Sekretaris Nagari Batukambiang, Eliza Magdalena, Kamis (17/9) menyebutkan, perbaikan mulai dilakukan hari ini dengan pemasangan plat deuker, dimana pengerjaannya melalui kegiatan pemeliharaan DPUTR Agam.

“Terkait anggarannya kita tidak tahu pasti, karena ini kegiatan kabupaten,” ujarnya.

Menurutnya, gorong-gorong ini sudah lama rusak, lebih kurang sejak 1 tahun lalu dengan kondisi cukup memprihatinkan. Bahkan sangat membahayakan bagi pengendara yang melewatinya.

Ruas jalan ini merupakan jalur alternatif bagi masyarakat Batukambiang menuju Lubuk Basung sebagai pusat Pemerintahan Kabupaten Agam via Malabur.

Sebelumnya, kata Eliza, gorong-gorong itu masih bisa dilewati kendaraan roda empat, tapi sejak empat bulan terakhir kerusakannya semakin parah, sehingga sering kendaraan terperosok ketika melewati jalur tersebut.

“Alhamdulillah, gorong -gorong mulai diperbaiki dengan pemasangan plat deuker, yang nanti dapat memperlancar akses masyarakat Batukambiang-Lubuk Basung dan sebaliknya,” sebut Eliza yang akrab dipanggil Adek ini.

Beberapa hari lalu, DPUTR Agam didampingi pemerintahan Nagari Batukambiang telah mensurvey lokasi tersebut, sehingga pengerjaannya diputuskan mulai hari ini.

Untuk itu, Adek mengharapkan kerjasama yang baik kepada seluruh lapisan masyarakat, karena untuk sementara akses masyarakat akan terganggu selama pengerjaan berlangsung. (BJR) 

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top