Kuras Tabungan Pribadi, Bendahara Nasdem Endarmy Berbagi di Tengah Pandemi

0

Kayutanam, CanangNews – Walau tidak lagi menjadi Anggota DPRD Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), kepedulian dan jiwa sosial Endarmy terkesan tak berubah. Ia seperti tak kuasa menyaksikan masyarakat menderita. 

Ketika wabah atau pandemi corona virus disease 2019 (covid-19) mulai melanda Provinsi Sumatra Barat, Maret 2020, Endarmy langsung tersentak. Setelah mempelajari keadaan, langkah awal yang dia lakukan adalah membeli masker dalam jumlah banyak meski langka dan mahal, lalu ia bagikan kepada masyarakat yang terdampak, khususnya di Kabupaten Padang Pariaman. 

Dihubungi via telepon, Selasa (12/5/2020), Endarmy tak menampik informasi tersebut. Ia mengaku membeli masker hingga 5.000 lembar dengan uang tabungan pribadi. 

Tidak itu saja, Bendahara Dewan Pimpinan Wilayah Partai Nasional Demokrat (DPW Nasdem) Provinsi Sumbar ini menyatakan terus mengikuti perkembangan. Memasuki bulan April kondisi mulai sulit. Pemerintah meliburkan sekolah disertai anjuran memakai masker jika keluar rumah. 

"Terhitung mulai tanggal 22 April, Gubernur Sumbar menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dengan instruksi masyarakat tidak boleh keluar rumah, tetapi belum disertai program bantuan bahan pangan," kata dia. 

Instruksi tersebut, lanjut Endarmy, menyebabkan banyak warga yang terkena dampaknya, terutama buruh atau kuli harian dan tukang ojek. Mereka kehilangan sumber penghasilan untuk menafkahi diri dan keluarga. 

Tergugah, Endarmy menguras sisa tabungannya untuk pengadaan atau membeli paket sembako. Total dapat 700 paket sembako, masing-masing terdiri dari 10 kg beras, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula dan 1/2 kg cabe merah. 

Cabe merah? "Iya, itu hasil ladang Ni En yang sedang panen melimpah," katanya pula. 

Uniknya, paket-paket sembako, masker, bahkan bantuan uang tunai kepada warga yang sakit dibagikan Endarmy kepada masyarakat terdampak covid-19 bukan atas nama pribadi, melainkan atas nama Partai Nasdem. Bagaimana mungkin? 

Ternyata, Endarmy punya alasan logis melakukan hal itu. Menurutnya, selama bergabung dengan partai politik besutan Surya Paloh itu ia memperoleh banyak nikmat dan kesempatan. 

"Jadi, tak ada salahnya kan jika Ni En selalu berbuat baik untuk dan atas nama Partai Nasdem, selalu berusaha membesarkan partai yang sudah membesarkan Ni En," kilahnya. 

Dalam mendistribusikan bantuan kepada masyarakat terdampak covid-19 pun Endarmy pun tidak jalan sendirian. Ia mengajak kader-kader Nasdem, mulai dari dewan pimpinan daerah (DPD), dewan pimpinan cabang (DPC) dan dewan pimpinan ranting (DPRt) yang sudah teruji militansinya kepada partai ketika turun ke lapangan. 

Selain itu, Endarmy pun memberdayakan Kader Nasdem untuk melakukan penyemprotan desinfektan ke tempat-tempat ibadah seperti masjid dan mushala / surau serta tempat-tempat pelayanan umum. (Zakirman Tanjung)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top