Camat Bersama Warga Lubuk Basung Gelar Bersih Pasar
Mei 03, 2019
0
Tiku,Canangnews---- Pemerintah Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, gelar aksi bersih-bersih pasar dalam rangka ciptakan lingkungan yang bersih jelang masuknya bulan suci Ramadhan 1440 hijriyah, Jum’at (3/5).
Camat Lubuk Basung, Murni Idrus mengatakan, goro dilakukan di pasar yang ada di kecamatan itu seperti, Pasar Balai Selasa, Pasar Inpres Padang Baru dan Pasar Lama Lubuk Basung.”Kegiatan ini selain dilakukan jajaran kecamatan, juga Satpol PP dan Damkar Agam, Dinas Perhubungan Agam, wali nagari, wali jorong dan warga sekitar,” katanya.(rel/bjr)
Tags