Padang Panjang.Canangnews-- Sasaran empuk narkoba tidak
dikalangan masyarakat biasa dan pengangguran saja, namun sudah menjalar ke
semua kalangan, salah satunya di kalangan PNS serta lainnya.
Tepatnya
dinihari tadi, sabtu (1/ 7) satuan
Reserse Narkoba Polres Padang Panjang berhasil menangkap satu orang laki-laki
dewasa yang merupakan oknum PNS inisial DHS (36) di Padang Panjang terkait
kepemilikan narkotika jenis ganja dikawasan Parik Malintang Kota Padang
Panjang.
Hal tersebut dibenarkan oleh
Kapolres Padang Panjang Akbp Cevi Noval melalui Paur humas Efenriza,
“penangkapan dilakukan setelah petugas menerima informasi dari masyarakat
setempat”.
“Tersangka
tidak bisa berbuat banyak setelah rumah tempat tersangka berada dikepung
petugas”, ujarnya.
Dari
tangan tersangka petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 paket
kecil narkoba jenis daun ganja kering yang dibungkus dengan kertas warna putih
( 6,61 gram ) serta delapan lembar kertas paper warna putih.
Saat
ini tersangka diamankan di kantor polres Padang Panjang untuk dilakukan
pemeriksaa lebih lanjut. (*)