Himpaudi Kota Pariaman Gelar Workshop Nasional

0


Pariaman.Canangnews --- Memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) Kota Pariaman, menggelar acara Workshop Nasional dengan tema Menciptakan guru PAUD Multi Talenta, dalam meningkatkan kualitas kompetensi melalui mendongeng, finger Painting dan cipta lagu anak, bertempat di Aula Balaikota Pariaman, selasa (2/5).

Sebanyak 200 guru PAUD dari Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman dan Kabupaten Pasaman Barat mengikuti acara Workshop Nasional ini, yang narasumbernya berasal dari Yogyakarta Kak Imunk seorang ahli mendongeng dan cipta lagu, serta Kak Jujur ahli di bidang Finger Painting.

Hadir Bunda PAUD Kota Pariaman Ny. Reni Mukhlis, Ketua Himpaudi kota Pariaman Ny. Lucy Genius, Bunda Paud Kecamatan se Kota Pariaman, Panitia acara dan para peserta workshop.
Ketua Himpaudi Kota Pariaman Ny. Lucy Genius mengatakan dengan mendongeng, dapat meningkatkan daya imajinasi anak, meningkatkan keterampilan dalam berbahasa yang baik, membangun kecerdasan anak, menimbulkan rasa empati dan tentunya semakin meningkatkan daya membaca anak.

“Selain mendongeng, kita juga akan belajar finger painting yang dapat mengasah ketrampilan anak, serta mencipta lagu untuk anak, baik dalam belajar sambil bermain, sehingga anak akan betah dan nyaman ketika ke sekolah,” ungkapnya.


Diharapkan dengan adanya workshop nasional yang Himpaudi Kota Pariaman lakukan hari ini, dapat meningkatkan kompetensi guru paud, sehingga mereka dapat menjadi guru paud yang multi talenta, tutupnya. (**)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(50)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top