Pariaman.canangnews --- Wakil Walikota
Pariaman Genius Umar secara langsung membuka Olimpiade Guru Nasional (OGD)
tingkat Kota Pariaman tahun 2017 yang diselenggarakan di Aula BPKB Rawang Kota
Pariaman, Kamis (27/4) pagi
.
OGD 2017 ini bertemakan Berkompetisi
Dalam Meraih Prestasi ini di ikuti oleh perwakilan Guru SD dan SMP se-Kota
Pariaman yang difasilitasi oleh Dinas Pendidikan Pemuda Olahraga Kota Pariaman
yang dikepalai oleh Kanderi.
Dalam arahannya, Genius Umar
mengungkapkan apresiasi yang tinggi atas diadakannya kegiatan ini, Pemkot
Pariaman di setiap pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan akan terus melakukan
evalusi dan memperbaiki apa yang menjadi kekurangan dalam proses belajar
mengajar.
Tak Cuma itu, Wawako Pariaman yang
bergelar Doktor itu mengatakan disamping proses belajar mengajar, tentunya
ketersediaan sarana prasarana menjadi faktor pendukung kemajuan suatu sekolah
terhadap generasi didik yang akan dihasilkan yang mampu bersaing setelah
menyelesaikan massa studi.
“ Setiap guru diharapkan mampu menjalin
komunikasi yang baik dengan setiap anak didiknya serta menciptakan hubungan
yang dinamis dalam peningkatan wawasan pengetahuan, motivasi, kompetensi,
profesionalisme, dan kinerja guru,” ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas
Pendidikan Pemuda Olahraga Kota Pariaman Kanderi, menuturkan Kegiatan Olimpiade
Guru Nasional (OGN) merupakan salah satu sarana peningkatan mutu pendidikan dan
merupakan ajang untuk mencari guru kelas SD dan guru mata pelajaran SMP yang
unggul.
Kanderi mengharapkan peningkatan
kompetensi tersebut diharapkan akan berdampak positif terhadap karier dan mutu
pendidikan.[***/F]